Home / Berita Rokan Hilir

DPRD Rohil Gelar Sidang Paripurna Hut Rohil Ke-25 Tahun 2024

Media Pesisir News - 04 Oktober 2024, 17:59 WIB

DPRD Rohil Gelar Sidang Paripurna Hut Rohil Ke-25 Tahun 2024

ROHIL, Mediapesisirnews.com | Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) Provinsi Riau menggelar sidang Paripurna istimewa dalam rangka hari jadi ulang tahun (HUT) Rohil ke-25 tahun 2024. Rapat digelar di kantor DPRD Rohil, jalan lintas pesisir sungai Rokan, Jumat (04/10/2024) di Bagansiapiapi. 

Mengangkat tema " Rohil Gemilang, Agamis dan Cemerlang " Sidang paripurna istimewa hari jadi Rohil ke-25 tampak dihadiri Pj. Gubri diwakili Asisten II Pemprov Riau, H.M Job Kurniawan AP MSi, Plt Bupati Rohil H Sulaiman, SS MH, Kepala BPKAD Pemprov Riau Indra SE, Forkompimda dan segenap tamu undangan dari berbagai daerah.

Tampak hadir pula para tokoh masyarakat Rohil, H.Wan Tamrin Hasyim, H.Saleh Djasit, H. Suyatno, juga mantan bupati, dan Gubernur pada masanya serta sejumlah tokoh unsur lainnya.

Diacara Paripurna Istimewa Pesan Plt Bupati Rohil juga Wakil Bupati Rohil H. Sulaiman Azhar SS, MH, akan berakhir pada 10 Februari 2025 mendatang. Menurut H. Sulaiman, ini kali terakhir ikut pada perayaan HUT Rohil.

“Ini merupakan perayaan HUT Rohil ke 25 yang terakhir bagi saya pribadi, karena 10 Februari 2025 nanti masa jabatan saya sebagai wakil Bupati Rohil akan berakhir, " Ujarnya.

Sulaiman ikut berdoa semoga pemimpin Rohil ke depannya lebih baik lagi dari masa yang sekarang. Dan ia juga menyampaikan permintaan maaf selama menjabat sebagai Wakil Bupati Rohil ada kekhilafan dan kekurangan. 

"Sehari-hari dalam bekerja banyak kekurangan-kekurangan dan keanggotaan serta masih banyak yang perlu dilaksanakan, banyak urusan yang belum bisa kami lakukan sebagai pemerintah daerah dan saya mohon maaf yang sebesar-besarnya," Pungkasnya. 

Selain itu, H.Sulaiman juga mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat, dan tentunya para tokoh yang turut memberikan montir untuk kemajuan daerah untuk mendukung program pemerintah daerah selanjutnya.

"Saya mengajak kita semua, mari kita dukung program pemerintah ke depannya. Siapa pun kepala daerah berikutnya maka patut kita dukung,”tutupnya.

Editor: Redaksi. 

Share :

Terpopuler


DPW MUKI Riau Resmi Dilantik, Ini Susunan Pengurusnya

Terpopuler

28 Februari 2023, 14:08 WIB

DPW MUKI Riau Resmi Dilantik, Ini Susunan Pengurusnya

Berita Terbaru


MUI Rohil Kunjungi Bawaslu Bahas Pilkada Rukun, Damai dan Sejuk

Berita Terbaru

08 Oktober 2024, 19:16 WIB

MUI Rohil Kunjungi Bawaslu Bahas Pilkada Rukun, Damai dan Sejuk
DPRD Rohil Gelar Sidang Paripurna Hut Rohil Ke-25 Tahun 2024

Berita Terbaru

05 Oktober 2024, 01:42 WIB

DPRD Rohil Gelar Sidang Paripurna Hut Rohil Ke-25 Tahun 2024

Berita Lama


Daftar 14 Negara yang Dilarang Masuk Indonesia Mulai Hari Ini

Berita Lama

07 Januari 2022, 11:39 WIB

Daftar 14 Negara yang Dilarang Masuk Indonesia Mulai Hari Ini
Ashanty Positif Omicron Usai Pulang dari Turki

Berita Lama

07 Januari 2022, 11:42 WIB

Ashanty Positif Omicron Usai Pulang dari Turki
DPD TOPAN RI Rohil Silaturahmi Ke Desa Aek Batu

Berita Lama

10 Januari 2022, 03:27 WIB

DPD TOPAN RI Rohil Silaturahmi Ke Desa Aek Batu