Home / Berita Desa

Sorotan Publik Mereda, Penghulu Panipahan Darat Klarfikasi Soal Dana Desa 2023

Media Pesisir News - 24 September 2025, 10:37 WIB , Dibaca 3718x

Sorotan Publik Mereda, Penghulu Panipahan Darat Klarfikasi Soal Dana Desa 2023

ROHIL, Mediapesisirnews.com | Polemik mengenai penggunaan Dana Desa (DD) tahun anggaran 2023 di Kepenghuluan Panipahan Darat, Kecamatan Pasir Limau Kapas, Kabupaten Rokan Hilir, mulai mereda setelah Penghulu Shofyar memberikan klarifikasi resmi. Ia menegaskan, seluruh kegiatan telah direalisasikan dan dilaporkan sesuai prosedur.

Klarifikasi ini muncul sebagai respons atas pemberitaan dan sorotan publik terkait transparansi pengelolaan dana tersebut. Dalam keterangannya yang disampaikan melalui pesan singkat kepada awak media pada Rabu (24/9/2025), Shofyar menjelaskan bahwa setiap program pembangunan yang direncanakan telah dilaksanakan di lapangan.

"Alhamdulillah, semua kegiatan yang direncanakan di tahun 2023 sudah saya kerjakan dan sudah terealisasikan. Insyaallah, semuanya juga sudah saya laporkan ke pihak kabupaten sebagaimana mestinya," Kata Shofyar.

Ia menambahkan, penggunaan Dana Desa di wilayahnya selalu merujuk pada aturan yang berlaku dan dilakukan dengan koordinasi bersama pihak kecamatan serta kabupaten. Menurutnya, setiap program bertujuan untuk meningkatkan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat.

"Sebagai penghulu, tentu saya berkomitmen penuh untuk mengutamakan kepentingan masyarakat. Semua yang kita laksanakan adalah untuk kemajuan desa dan kesejahteraan bersama," ujarnya.

Shofyar juga menyampaikan bahwa jika ada hal-hal yang perlu disempurnakan, hal itu akan menjadi bahan evaluasi untuk perbaikan di masa mendatang. Ia berharap masyarakat dapat memberikan dukungan dan masukan positif.

Dengan adanya klarifikasi ini, Shofyar berharap isu yang berkembang dapat diluruskan, sekaligus memperkuat komitmen bersama dalam menjaga transparansi dan akuntabilitas penggunaan Dana Desa.

Editor: Redaksi

Share :

Terpopuler


Berita Terbaru


Etika Seorang Wartawan dalam Menulis Berita

Berita Terbaru

11 November 2025, 23:52 WIB

Etika Seorang Wartawan dalam Menulis Berita
Normalisasi Parit di Karya Mulyo Sari Disambut Antusias Warga

Berita Terbaru

10 November 2025, 20:41 WIB

Normalisasi Parit di Karya Mulyo Sari Disambut Antusias Warga

Berita Lama


Daftar 14 Negara yang Dilarang Masuk Indonesia Mulai Hari Ini

Berita Lama

07 Januari 2022, 11:39 WIB

Daftar 14 Negara yang Dilarang Masuk Indonesia Mulai Hari Ini
Ashanty Positif Omicron Usai Pulang dari Turki

Berita Lama

07 Januari 2022, 11:42 WIB

Ashanty Positif Omicron Usai Pulang dari Turki
DPD TOPAN RI Rohil Silaturahmi Ke Desa Aek Batu

Berita Lama

10 Januari 2022, 03:27 WIB

DPD TOPAN RI Rohil Silaturahmi Ke Desa Aek Batu