Home / Sosial Budaya

Wabup Rohil Gelar Open House Lebaran Idul Fitri 1445 H/ 2024 M

Media Pesisir News - 10 April 2024, 19:37 WIB

Wabup Rohil Gelar Open House Lebaran Idul Fitri 1445 H/ 2024 M

Bagansiapiapi, Mediapesisirnews.com, Wakil Bupati Rokan Hilir H. Sulaiman menggelar kegiatan open house lebaran Idul Fitri 1445 Hijriyah tahun 2024 Masehi. 

Bertempat di Kepenghuluan Bagan Punak Meranti, Kecamatan Bangko, Bagansiapiapi, open house dirumah kediaman Wabup Rohil tersebut turut dihadiri segenap kerabat keluarga, tokoh agama, tokoh masyarakat dan sejumlah Pejabat Rohil dan pihak lainnya. 

Sudah menjadi kebiasaan, sejak dilantik jadi Wabup Rohil, H. Sulaiman, SS., MH., setiap tahunnya selalu mengelar open house lembaran dirumah kediamannya di Bagansiapiapi.

Orang nomor 2 di Rohil itu sesekali tampak menyapa dengan tangan melambai dan senyuman yang khas kepada setiap tamu yang datang.

Open house lebaran Idul Fitri 2024 di rumah kediaman wabup Rohil ikut ditandai dengan tradisi bersalam salaman dan saling bermaaf-maafan satu dengan lainnya serta photo bersama.

Semarak hari raya pertama Idul Fitri 2024 itu ikut mencair dalam suasana hangat dan penuh nuansa kekeluargaan dalam menjaga silaturahmi sesama.

Ditengah kesibukannya itu, Wabup Rohil tidak lupa ikut menyampaikan ucapkan selamat merayakan Idul Fitri 2024 bagi segenap masyarakat Rohil. 

"Segenap Masyarakat Rohil, Kami mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H/ 2024 M, Minal aidin wal faidzin Mohon maaf lahir dan batin, Semoga Allah SWT selalu menjaga kita dengan rahmat dan hidayah-Nya untuk kita semua, amin," Pungkasnya. 

Editor: Redaksi

Share :

Terpopuler


DPW MUKI Riau Resmi Dilantik, Ini Susunan Pengurusnya

Terpopuler

28 Februari 2023, 14:08 WIB

DPW MUKI Riau Resmi Dilantik, Ini Susunan Pengurusnya

Berita Terbaru


Berita Lama


Daftar 14 Negara yang Dilarang Masuk Indonesia Mulai Hari Ini

Berita Lama

07 Januari 2022, 11:39 WIB

Daftar 14 Negara yang Dilarang Masuk Indonesia Mulai Hari Ini
Ashanty Positif Omicron Usai Pulang dari Turki

Berita Lama

07 Januari 2022, 11:42 WIB

Ashanty Positif Omicron Usai Pulang dari Turki
DPD TOPAN RI Rohil Silaturahmi Ke Desa Aek Batu

Berita Lama

10 Januari 2022, 03:27 WIB

DPD TOPAN RI Rohil Silaturahmi Ke Desa Aek Batu