Home / Politik

Yang Dinanti Akhirnya Datang Juga, Megawati Resmi Umumkan Capres PDIP Kepada Ganjar Pranowo

Media Pesisir News - 21 April 2023, 16:20 WIB

Yang Dinanti Akhirnya Datang Juga, Megawati Resmi Umumkan Capres PDIP Kepada Ganjar Pranowo

Foto: Megawati Sukarnoputri Memberikan Kopiah Kepada Ganjar Pranowo di di kediaman Bung Karno di Batu Tulis, Bogor,Jumat, 21/3/2023.dok istimewa


JAKARTA, Bakal Calon Presiden RI 2024 yang di nanti-nanti oleh kalangan masyarakat Indonesia yakni Ganjar Pranowo telah resmi di tunjuk oleh Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dan di umumkan secara resmi pada Jumat, 21/3/2023.

Ganjar Pranowo akan diusung sebagai calon presiden pada Pilpres 2024 mwndatang sebagai Calon Presiden (Capres) kader Partai logo banteng bermoncong putih itu. 

Pengumuman itu disampaikan langsung Megawati di kediaman Bung Karno di Batu Tulis, Bogor, hari ini pada sekitar pukul 13.45 WIB melalui Zoom, Tampak Hadir dalam pengumuman tersebut Presiden Joko Widodo yang tengah bersiap lebaran di Solo sehari sebelumnya.

"Pada jam 13.45 WIB dengan mengucap bismillah, menetapkan Ganjar Pranowo sebagai kader dan petugas partai, ditingkatkan tugasnya sebagai calon presiden," ujar Megawati.

Megawati mengatakan penetapan ini telah dilakukan dengan melalui sejumlah pertimbangan dengan sejumlah para petinggi partai, tokoh partai, termasuk Presiden Joko Widodo. Demikian hal itu juga, pengumuman tersebut merupakan bagian dari harapan rakyat yang disampaikan kepadanya.

"Demikian pengumuman ini disampaikan bertepatan dengan Hari Kartini yang telah ditetapkan oleh Bung Karno," Jelas Megawati

Diketahui, dalam beberapa pekan terakhir, PDIP memang kerap dikaitkan dengan adanya Koalisi Besar yang kemungkinan bakal dihuni sejumlah partai gabungan koalisi pendukung pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Koalisi besar tersebut dikabarkan yang potensial bakal diisi yakni, Golkar, PAN, PPP, dan Gerindra.

Share :

Terpopuler


DPW MUKI Riau Resmi Dilantik, Ini Susunan Pengurusnya

Terpopuler

28 Februari 2023, 14:08 WIB

DPW MUKI Riau Resmi Dilantik, Ini Susunan Pengurusnya

Berita Terbaru


Berita Lama


Daftar 14 Negara yang Dilarang Masuk Indonesia Mulai Hari Ini

Berita Lama

07 Januari 2022, 11:39 WIB

Daftar 14 Negara yang Dilarang Masuk Indonesia Mulai Hari Ini
Ashanty Positif Omicron Usai Pulang dari Turki

Berita Lama

07 Januari 2022, 11:42 WIB

Ashanty Positif Omicron Usai Pulang dari Turki
DPD TOPAN RI Rohil Silaturahmi Ke Desa Aek Batu

Berita Lama

10 Januari 2022, 03:27 WIB

DPD TOPAN RI Rohil Silaturahmi Ke Desa Aek Batu